Minggu, Oktober 04, 2009

Gempa di bumi Minang

Tak bisa dipungkiri kalau negri ini sangat rentan terhadap bencana alam,selain memang kontur dan relief alam yang labil,tetapi perlu di koreksi apa yang telah kita perbuat untuk bumi Indonesia ini.Di saat para anggota DPR baru tersenyum dan merasakan empuknya kursi No 1 itu,di saat itulah para pekerja lapangan bekerja keras untuk menolong dan mengevakuasi para korban gempa.Korban meninggal sudah menembus angka 600 sampai hari ini,korban luka diperkirakan ribuan orang,pasalnya masih banyak rumah-rumah roboh yang belum dapat dijangkau akibat medan yang sulit untuk ditembus.Presiden masih menghadiri G-20 di liar negeri,yang menjadi pertanyaan apa yang akan dilakukan pemerintah untuk mengangani masalah ini.
Trauma yang sangat dalam sudah pasti dirasakan oleh para korban gempa terutama anak-anak yang kehilangan orangtuanya dan anggota keluarganya.Gempa di tanah air saya ini cukup mengejutkan banyak orang,sebab belum kering air mata akibat gempa di kota Jambi satu hari sebelumnya,bencana itu datang lagi menghantui kota Minang ini.
Tebing-tebing di danau Maninjau rubuh dan hampir longsor mengenai rumah warga disekitar,para warga yang menjadi korban gempa tidak henti-hentinya mengangisi apa yang telah terjadi pada tanah air mereka.Kini mereka membutuhkan sangat banyak bantuan baik materi,doa dan logistik.

1 komentar:

  1. semoga Tuhan memberkati dan melindungi para korban gempa....semangat..semangat saudara-saudari ku.

    BalasHapus